PANARAGAN – Wakil bupati Tulangbawang Barat (Tubaba) Fauzi Hasan, memberikan sambutan pada acara silaturahmi Forum Kerukunan Umat Beragama ( FKUB ) di rumah panggung Uluan Nughik Selasa (20/10).
Kepada Bangkitlah.com dilaporkan, turut menghadiri forum silaturahmi FKUB antaralain Wakil Bupati, Kepala Kesbangpol, Ketua FKUB Provinsi Lampung, FKUB Kabupaten Tulang Bawang Barat dan seluruh tokoh agama se-kabupaten Tulang Bawang Barat
Fauzi Hasan berharap silaturhami FKUB ini bisa membawa manfaat dalam kemajuan kabupaten Tulang bawang barat khusus nya pada pembangunan bumi ragem sai mangi wawai.
Selain itu, ia mengucapkan terima kasih berkat kebersamaan dari berbagai suku dan ras serta berbagai agama, salah satu kunci utama dasar untuk membangun adalah keamanan.
“Marilah kebersaman ini terus kita pelihara dan kita rawat,” kata Wabub.
Bupati dan Wakil Bupati Tulang Bawang Barat sangat mendukung persatuan dan kesatuan umat beragama di wilayahnya. (Marlia)